Website ini berisikan tentang ilmu parenting baik itu parenting anak umum, parenting anak berkebutuhan khusus dan keluarga

Review Buku Do it Your Self

Review Buku Do it Your Self

Penerbit: Khazanah Intelektual

Penulis: Yeni Sovia

Ukuran: 12 x 20 cm

Cover: Soft Cover

Kertas: HVS / Full Color


Review Buku Do it Your Self, Permainan Edukasi Aktif dan Menyenangkan untuk Anak. Allhamdulillah hari Jumat, 11 Februari 2022 buku solo pertamaku keluar yang berjudul "Do it Your Self, Permainan Edukasi Aktif dan Menyenangkan untuk Anak"

Buku ini aku buat karena aku ingin mengumpulkan kegiatan - kegiatan stimulasi selama anakku home schooling dan ingin buku ini pun bisa membantu para orang tua yang kebingungan menstimulasi aspek tumbuh kembang anaknya di rumah. Agar anak - anak teroptimasi tumbuh kembangnya dan orang tua pun tidak lagi bingung dalam membersamai anak - anaknya di rumah. 

Jadi, jika Ibu - ibu kebingungan membersamai anak - anaknya di rumah, dan agar anak - anaknya tidak bosan di rumah atau main gadget melulu atau nonton melulu. Boleh banget untuk memiliki buku ini. Kenapa? 


Baca juga: Review Buku Don't Be Angry Mom


Mengapa Orang Tua Wajib Memiliki Buku Permainan untuk Anak "Do it Your Self" Ini? 

Buku permainan untuk anak
Gbr: Khazanah Intelektual

Review Buku Do it Your Self

Harga terbarunya sekarang Rp. 79.900 ya Teman - teman 😍

1. Buku ini aku buat berdasarkan pengalaman aku mengajar bertahun - tahun di sekolah dan mengajar home schooling anakku. Idenya juga berasal dari pengalaman sendiri, dari kegiatan - kegiatan yang pernah ada di sekolah atau tempat ngajarku yang lain dll

2. Di buku ini aku menjelaskannya dengan detail cara mengenalkan dan mengajarkannya pada anak. Karena banyak orang tua yang kebingungan bagaimana cara anak bisa bermain sambil belajar

3. Buku ini dibuat untuk membantu para orang tua membangun bonding bersama anak lewat kegiatan yang menyenangkan yang ada di buku ini 

4. Semua kegiatan dan permainan yang ada di buku ini sudah dikemas sedemikian rupa agar bisa menstimulasi banyak aspek tumbuh kembang anak

5. Anak bukan hanya terstimulasi aspek tumbuh kembangnya tetapi terstimulasi fitrah keimanannya juga. Karena buku ini dikemas dengan nilai - nilai islami di dalamnya

6. Buku ini kertasnya full color ya jadi menarik juga untuk anak

7. Alat peraga atau permainan yang ada di buku ini mudah ditemukan. 

8. Praktis. Soalnya di dalam kemasan bukunya ada bonus lembar aktivitas anaknya, jadi kita bisa langsung ajak anak membuat prakarya bersama lewat lembar aktivitas tersebut atau tanpa lembar itu juga boleh 

9. Dll


Baca juga: Review Buku Ayahku Bukan Pembohong 


Ada apa saja di buku "Do it Your Self"? 

Review Buku Do it Your Self
Gbr: Khazanah Intelektual

Nah di Buku ini di awalnya membahas tentang apa itu stimulasi? Mengapa anak perlu di stimulasi dan aspek apa saja yang perlu distimulasi? Aku tulis ini karena ada banyak orang tua yang kurang tahu apa itu stimulasi dan belum tahu mengapa seorang anak perlu di stimulasi. 

Sayang kan ya, kalau tumbuh kembang anak jadi kurang optimal karena kurang stimulasi dari orang tuanya 😍. Selain itu di buku ini ada 3 bab.


Bab 1 Membuat prakarya bersama anak

Membuat playdough sendiri
Membuat playdough sendiri

Bab pertama ini berisi tentang kegiatan - kegiatan membuat prakarya di rumah bersama anak. Nah, enaknya di buku ini sudah ada bonus lembar aktivitas anak. Jadi kita bisa langsung aja membuat prakarya bersama anak. Jadi nggak banyak yang terlalu di siapkan


Bab 2 Permainan edukasi yang menyenangkan bersama anak

Permainan hewan 3 dimensi
Permainan hewan virtual 3 dimensi

Nah, di permainan ini bisa kita kemas materi belajar anak lewat permainan yang menyenangkan untuk anak. Jadi kita bisa masukin pembelajaran anak lewat permainan yang menyenangkan yang ada di buku ini


Bab 3 Percobaan sains sederhana yang menyenangkan

Percobaan sains tentang proses terjadinya hujan
Percobaan sains tentang proses terjadinya hujan

Di bab 3 ini kita bisa mengajak anak bermain percobaan sains sederhana bersama anak. Alat dan bahannya mudah kok ditemukannya. 

Nah, ke 3 bab di atas dikemas dengan nilai - nilai islami. Agar anak bukan hanya teroptimasi tumbuh kembangnya tetapi juga semakin mengenal Allah dalam sehari - hari dan kegiatannya. Buat yang temen - temen ingin pesan bukunya bisa ke sini ya Do it Your Self




Baca juga: Review Buku Don't Be Angry, Mom


. Semoga bermanfaat ya 😘. 


No comments

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung ke Blog saya. Semoga bisa memberi manfaat. Mohon untuk tidak meninggalkan Link Hidup, ya 😃 dan komentar Ayah Bunda bisa muncul setelah lewat persetujuan saya dan saya mohon maaaf sekali, jika ada komen tak sempat terbalas oleh saya karena keterbatasan saya. Maaf. Terima kasih 🙏